4 Tips Sukses Berjualan di Tokopedia
Tokopedia adalah salah satu aplikasi jual beli online terbesar di Indonesia. Sekarang ini banyak toko-toko offline menggunakan marketplace untuk saran berjualan mereka. Ketatanya persaingan dan perilaku pasar dalam berbelanja memaksa para seller untuk berjualan produk mereka secara online, salah satunya melalui tokopedia.
Optimasi ini bertujuan untuk terus eksis di platform ini dan pada akhirnya dapat meningkatkan penjualan dan keuntungan pastinya.
Optimasi Produk
Sudah seharusnya optimasi produk adalah hal paling wajib dalam mengoptimalkan produk Anda yang akan di tampilkan di tokopedia. Dalam produk ada beberapa poin yang harus diperhatikan, yaitu:
- Gambar produk
Gambar produk menjadi poin penting karena akan menjadi daya tarik utama pengunjung untuk memutuskan melihat produk yang akan anda jual. Jika Ada beberapa toko mengoptimasi gambar produknya dengan banyak tulisan yang menggambarkan produk tersebut, disini saya justru tidak menyarankan Anda melakukan hal tersebut. Alasanya karena itu justru menggangu dan terkesan tidak profesiaonal. - Judul produk
Hal kedua dalam mengoptimasi produk adalah judul. Judul juga penting unuk membuat produk Anda tersaring saat pengunjung mencari kata kunci sesuai produk yang Anda jual. Saya sarankan untuk membuat judul berdasarkan tren pasar. Untuk formulanya Anda bisa menggunakan kata-kata manis. - Kategori produk
Dalam mengoptimalkan kategori produk yang Anda jual tentunya harus sesuai dan relavant dengan produk apa yang Anda jual. Jika Anda menjual celana pria maka Anda harus mengkategorikan dalam fashion pria. - Harga produk
Jika toko-toko lain bersaing untuk mendapatkan harga paling murah. Saya sarankan anda untuk tidak mengikutinya, harga yang dipatok masih bisa bersaing namun Anda tambahkan nilai lebih pada produk Anda dan garansi dibanding produk dari kompetitor.
Memaksimalkan Fitur yang Tersedia di Tokopedia
Sekarang ini tokopedia memiliki fitur-fitur baru yang masih sering dilewatkan oleh penjual tokopedia. Berikut ini adalah fitur-fitur yang dapat Anda maksimalkan dalam berjualan di tokopedia.
- Promo per Jam
Promo perjam adalah fitur yang disediakan tokopedia untuk menaikkaan produk Anda ke atas halaman pencarian. - Tokopedia Feed
Ini adalah fitur yang cukup baru di tokopedia teknisnya seperti reel instagram dan Anda dapat melampirkan produk di feed tersebut. - Fitur Bagikan Produk
Fitur ini cukup bermanfaat untuk memudahkan Anda membagikan produk Anda di social media dan kerabat Anda. - Flash Sale
Fitur ini hanya bisa didapatkan oleh seller dengan rating dan jumlah penjualan tertentu. Jika toko kalian sudah mendapatkan fitur ini jangan sampai Anda melewatkan ini karena sudah terbukti dapat meningkatkan penjualan produk.
Baca juga: Tips Meningkatkan Performa Live Streaming Tokopedia Play
Mempromosikannya ke Sosial Media
Untuk kalian para seller sudah tidak bisa lepas dari sosial media. Selain untuk media promosi gratis dan media untuk para pembeli, sosial media terbukti paling ampuh untuk para online shop dalam mengembangkan toko dalam berjualan. Kalian juga bisa menggunakan paid ads di sosial media untuk meningkatkan engagemen toko kalian.
Konsisten dan Fleksibel
Anda harus tetap konsisten dalam mengoptimasi toko kalian, tetap rajin upload dan update stock produk, membalas pertanyaan pembeli, memberi ulasan, dan aktif dalam diskusi produk. Sedangkan fleksibel disini mengacu pada cara berjualan Anda.
Anda tetap bisa membangun idealisme Anda dalam berjualan tapi tetap diingat bahwa perilaku pasar sangat cepat berubah, maka dari itu Anda juga harus melakukan riset dan mempelajari pasar dan calon pembeli.
Penutupan
Itulah tadi bagaimana cara optimasi tokopedia dari saya, semoga dengan sedikit tips diatas bisa membantu meningkatkan performa toko di tokopedia Anda dan semakin laris manis. Semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda. Jika Anda membutuhkan jasa isi konten untuk website atau media sosial bisnis Anda, silakan hubungi kami langsung dinomor whatsapp 0812-5298-2900 atau 0857-7774-3201. Kami siap membantu Anda.