5 Kesalahan Dalam Menggunakan Media Sosial Untuk Bisnis

media sosial

Menggunakan media sosial sebagai salah satu cara untuk melakukan sebuah bisnis secara online sudah dilakukan hampir seluruh pebisnis besar yang berada di dunia.
Tidak hanya digunakan untuk menjual atau mempromosikan produk, ternyata media sosial juga memberikan banyak kemudahan, diantaranya sangat efektif untuk berkomunikasi secara langsung dengan calon konsumen dimanapun dan kapanpun. Namun, masih ada beberapa perusahaan yang melakukan kesalahan dalam penggunaan sosial media sebagai berbisnis. Untuk menghindari hal tersebut, ada beberapa kesalahan yang harus dihindari dalam melakukan bisnis online pada media sosial.

  1. Strategi Konten yang Salah
    Langkah yang pertama yaitu, Buat Anda yang sudah siap ingin mendirikan dan siap untuk memulai bisnis online, carilah ide konten yang menarik untuk produk yang ingin Anda posting pada sosial media. Jangan sampai konten yang Anda buat justru tidak relavan dan tidak sesuai dengan produk yang ingin Anda jual. Kesalahan pembuatan konten ini juga bisa menjadi penyebab produk Anda tidak diminati oleh calon konsumen.
  2. Hanya Menggunakan Satu Platform Media Sosial
    Langkah yang kedua adalah, Agar bisa menarik perhatian calon konsumen terhadap barang yang Anda posting di sosial media, tentunya Anda membutuhkan setidaknya lebih dari dua sampai tiga platform media sosial untuk Anda gunakan sebagai media berbisnis. Anda juga dapat memanfaatkan email marketing, blog, website atau data pendukung lainnya untuk kegiatan bisnis Anda di sosial media.
  3. Tidak Interaktif Terhadap Calon Konsumen
    Langkah yang ketiga yaitu, Customer merupakan sebuah raja. Semakin cepat Anda merespon setiap pertanyaan yang diajukan oleh calon konsumen di sosial media, maka calon konsumen akan merasa bahagia karena merasa telah dilayani dengan baik. Jangan terlalu cuek kepada calon konsumen yang justru akan mengakibatkan reputasi dari bisnis online Anda jadi kurang baik dihadapan para konsumen. Dan juga Jangan lupa untuk selalu menanggapi setiap saran, ide dan kritik yang masuk dari konsumen sebagai bahan evaluasi bagi bisnis online Anda.
  4. Tidak Memberikan Informasi Secara Lengkap dan Detail
    Ketika Anda sedang ingin membuat konten untuk di sosial media baik itu di Facebook, Instagram, Youtube atau platform media sosial lainnya, jangan lupa untuk memberikan informasi tentang produk yang ingin Anda jual secara lengkap dan detail. Karena jika Anda salah atau kurang dalam memberikan informasi, maka calon konsumen akan merasa ditipu dan itu tidak baik untuk perkembangan bisnis online Anda.
  5. Tidak Melakukan Pembaruan Konten
    Selalu ingat untuk melakukan pembaruan konten sesuai dengan tema produk yang mau Anda tampilkan di halaman sosial media Anda secara berkala. Misalnya, berhubung sedang Ramadan Anda bisa mengganti tema desain konten kamu dengan nuansa Ramadan atau Anda juga bisa menjual produk untuk kebutuhan Ramadan. Lakukan cara ini agar calon konsumen Anda tidak merasa bosan dan selalu mampir ke halaman sosial media Anda.

Pandemi Covid 19 masihlah berlangsung, untuk Anda yang ingin membuka usaha bisnis. Kami sudah merangkum bisnis apa saja yang bisa Anda lakukan di masa pandemi saat ini. Yuk simak!

Nah, itu tadi beberapa kesalahan yang perlu Anda hindari dalam melakukan bisnis online di media sosial. Dengan menghindari kesalahan-kesalahan di atas, sekarang Anda bisa membuat bisnis online kamu di media sosial makin berkembang. Info mengenai pemasaran digital, Anda bisa menghubungi kami melalui email droyandigitalmarketing@gmail.com atau Anda bisa langsung menghubungi kami DISINI. Kami siap membantu Anda.